Palestina & Mukjizat Al-Qur'an



By ichoeth  with @m_iping

"Sesungguhnya kami telah mengambil perjanjian dengan Bani Israil dan telah kami utus kepada mereka rasul-rasul. (Tetapi) setiap datang ___
___seorang rasul kepada mereka dengan membawa apa-apa yang tidak diingini hawa nafsu mereka, (maka) sebahagian dari rasul-rasul itu ___
___mereka dustakan dan sebahagian lain mereka bunuh." QS. Al Maidah : 70

"Senantiasa ada segolongan dari umatku yang berada di atas kebenaran dan menghadapi musuh mereka dengan kekuatan. Tak ada yang bisa ___
___memberi mudharat kepada mereka sampai Alloh mendatangkan urusanNya sementara mereka tetap berada dalam kondisinya (tetap diatas ___
___kebenaran dan berujung dengan kekuatan)." HR. Ahmad

1. Hari itu, 14 Mei 1948, di sebuah Museum di Tel Avav, David Ben Gurion, memproklamasikan berdirinya sebuah negara Yahudi (A Jewish State)
2. di tanah Palestina yang disebutnya Israel. Amerika Serikat dan Uni Soviet menyatakan mendukung kemerdekaan negara baru di Palestina ini,
3. sedangkan wilayah yang di klaim sebagai Israel itu masih dihuni banyak orang asli Palestina. Seketika itu orang-orang Palestina ini ___
4. ___menjadi orang asing di tanahnya sendiri. Orang Palestina diperintah untuk pergi meninggalkan kampung yang mereka tinggali dimana ___
5. ___sebelumnya mereka biasa bertetangga dengan orang Yahudi. Israel berhasil mengusir 2/3 bangsa Palestina (800 terlantar dan 30.000 ___
6. ___pindah ke negara lain dari total 1.237.000). Namun perlawanan dari rakyat Palestina tidak pernah surut.
7. 8 Desember 1987 gerakan perlawanan menjadi gerakan total yang menggerakan semua lapisan masyarakat, intifadhah. Aksi-aksi intifadhah ___
8. ___membawa semangat kebangkitan yang luar biasa. Tidak terhitung tokoh-tokoh yang lahir dari generasi ini, seperti Imad Aqil dimana ___
9. ___tentara Israel harus membunuhnya dengan mengepung menggunakan panser dan helikopter, kemudian membomnya dengan rudal, namun ___
10. ___setelah itu pun para serdadu Israel masih ketakutan mendekati mayatnya yang sudah tercabik-cabik, lalu Yahya Ayyash sang insinyur ___
11. ___dianggap Israel sebagai musuh nomor satu, Syaikh Ahmad Yassin, pendiri HAMAS yg mengguncang dunia dari atas kursi roda, dan lainnya.
12. Kebengisan Israel yang berdiri di atas teror dan kebencian dapat dilihat oleh siapa pun. Setiap orang yang sehat secara kejiwaan,
13. termasuk orang Israel sendiri pasti mengetahui hal tersebut. Israel benar-benar telah melakukan pelanggaran HAM yang super berat.
14. Selain mengalami kematian moralitas dalam aspek pelanggaran HAM, Israel juga mengalami masalah moral dalam makna nilai keseharian.
15. Free sex dan narkotika bukan sesuatu yang asing bagi muda mudi Israel. Kemenangan ditentukan oleh "the man behind the gun".
16. Dengan mudah kita dapat memprediksi bahwa masa depan adalah milik para pejuang Palestina. Namun tentu saja janji Alloh akan terpenuhi __
17. __apabila syarat-syaratnya terpenuhi. Kemenangan akan datang apabila kita pantas menerima kemenangan itu.
18. Kondisi yang seperti sekarang ini adalah pendidikan langsung dari Alloh untuk mendidik rakyat Palestina menjadi pejuang keadilan ___
19. __yang mengibarkan panji Islam, sekaligus mengajarkan umat Islam di seluruh dunia untuk bersatu padu melawan kebathilan yang ada.
20. "Sesungguhnya orang-orang yang beriman itu bersaudara..." QS. Al Hujurat : 10
21. "Dukungan apapun dari kaum muslimin Indonesia membuat para pejuang Palestina mampu bertahan dari teror sekejam apapun!"
22. Itulah perkataan langsung dari Syeikh Sheyam, Imam dan Khotib Masjid Al-Aqsho yang langsung menunjuk muslim Indonesia sebagai saudara.
23. Teror yang dialami bangsa Palestina bukan cuma hasil karya zionis Israel, tapi juga hasil karya kepentingan yang tersembunyi.
24. Sebagaimana jelas disebutkan dalam QS. Ash Shoff : 8; "Orang-orang dzalim itu berusaha memadamkan kebenaran dengan mulut-mulut mereka."
25. Kalau PBB tidak bisa melakukan banyak hal untuk membantu Palestina, maka Amerika Serikat sekarang menjadi pembela utama zionisme.
26. Tidak saja mengamankan posisi Israel dalam politik dunia, AS juga mengucurkan dana habis-habisan untuk mendukung kondisi Israel.
27. Ini sangat ironis dengan kondisi Amerika Serikat yang sebenarnya adalah penghutang terbesar PBB. [Betul tidaknya ini no comment lah]
28. Amerika Serikat sampai saat ini tidak pernah menutupi dukungan terhadap Israel, dengan angkuhnya menolak Palestina sebagai anggota PBB.
29. PBB tidak dapat melakukan apa-apa selain menuruti AS. Namun bukan Palestina apabila langsung menyerah dengan keadaan tersebut.
30. Palestina terus berjuang utk mengukuhkan negaranya sebagai bangsa yg merdeka dan memiliki hak yang sama dengan bangsa lain di dunia ini.
31. Beberapa pekan ini Israel kembali melancarkan serangan. Seperti biasa tanpa pandang bulu, perempuan, anak-anak, orang tua bahkan bayi.
32. Semua dimusnahkan dengan bengisnya. Pantaskah kita sesama muslim berdiam diri dan tak peduli? Pantaskah Indonesia berdiam diri?
33. Pada tanggal 6 September 1944, sejarah menyatakan dengan jelas bahwa kemerdekaan Indonesia tidak lepas dari dukungan bangsa Palestina.
34. Di tengah situasi dalam negeri Palestina yang berat dan genting, Palestina mengajarkan kita apa arti "ukhuwah" yang sesungguhnya.
35. Mufti Besar Palestina Amin Al Husaini secara lantang mendukung tulus kemerdekaan Indonesia lewat radio berlin yang berbahasa Arab.
36. Berita sensasional tersebut bahkan disiarkan sampai dua hari berturut-turut. Harial Al Ahram yang berpengaruh di mesir juga memuatnya.
37. Hal ini membuat Duta Besar Belanda di Mesir marah. Mereka segera membantah hal tersebut melalui harian Le Journal d' Egypte.
38. Karena Belanda ingin kembali menjajah Indonesia setelah Jepang mundur dari Indonesia setelah proklamasi dikumandangkan Soekarno Hatta.
39. Namun kejutan dari Mufti Besar ini tidak terbendung pengaruhnya. Kemerdekaan Indonesia tersosialisasikan di seantero Timur Tengah.
40. Bahkan sosialisasi merdekanya Indonesia di Timur Tengah sebelum proklamasi kemerdekaan RI yang sebenarnya digaungkan.
41. Di dalam negeri Palestina sendiri dukungan terhadap kemerdekaan Indonesia sangat luar biasa. Dimotori tokoh Palestina M. Ali Taher.
42. Ia segera mengambil semua uangnya di Bank dan menginfaqkannya untuk perjuangan bangsa Indonesia yang sangat membutuhkan saat itu.
43. Pun ketika krisis ekonomi melanda Indonesia dan bencana tsunami Aceh, para perempuan Palestina merelakan perhiasannya untuk membantu.
44. Setelah segala kebaikan Palestina terhadap Indonesia dari sejak revolusi fisik sampai sekarang, akankah kita semakin peduli?
45. Abdul Rahman Yusuf Ahmad Aljamal (Wakil Ketua Dewan Legislatif Palestina) mengatakan, saat agresi Israel lalu Gaza diberi mukjizat.
46. Bandingkan, saat perang Israel-Liga Arab, Israel menang dalam 6 hari. Kami dibombardir 21 hari tidak kalah. Apa yg menyebabkan hal itu?
47. Inilah sebabnya : (1) Pertolongan Alloh swt. (2) Proses kontinyu tarbiyah manusia di Gaza. (3) Adanya para penghafal Al-Qur'an.
48. 20 tahun lalu hanya 10-20 penghafal di Gaza, sekarang jumlahnya ada ribuan. "Karena kami percaya, Qur'an lah penjaga & penguat kami.
49. Subhanalloh, ada anak-anak 1 hari hafal 1 juz bahkan lebih, ini karena semangatnya dan dukungan rakyat Gaza secara keseluruhan.
50. Harapannya mencetak generasi Qur'ani yang akan memenangkan Palestina dan mengisi kemerdekaan. Bagaimana dengan Indonesia saat ini?
51. Peran wanita dan para istri sangat besar karena mereka siapkan anak-anak dan pahlawan-pahlawan siap syahid di medan juang yang haq.
52. Bahkan mereka saling membangga-banggakan diri kalau anak-anaknya syahid karena berjuang mempertahankan hak dan kedaulatannya.
53. Rakyat Gaza sudah tertanam Tsaqofatul Jihad, jihad dengan tujuan yang tinggi dan mulia, dan ini sudah ditanamkan sejak kecil.
54. Sekarang bukan hanya Tsaqofatul Jihad, tapi juga Tsaqofatul Qur'an, dan saat ini sudah ada puluhan ribu penghafal Qur'an.
55. Pemimpin-pemimpin Palestina (Kholid Misyal, Ismail Haneyyah) hafal Qur'an 30 juz. Bagaimana dengan pemimpin di Indonesia?
56. Bisa dibayangkan, disaat Gaza terus dibombardir dengan suasana yang mencekam, mereka terus berjuang berbekal Qur'an dan senjata yg ada.
57. Bagi para Pejuang Palestina, mati syahid adalah hal yang sangat mereka idam-idamkan, tentunya dengan perlawanan yang keras.
58. Jadi mereka sama sekali tidak mempedulikan senjata Israel yang setiap waktu mengincar kepala mereka dan menghancurkan mereka.
59. Bau mesiu dan darah seakan menjadi hal yang tidak asing lagi bagi mereka. Satu hal yang ditakutkan mereka adalah berpisah dengan Islam.
60. Jadi sudah selayaknya muslim di Indonesia semakin peduli terhadap perjuangan Rakyat Palestina. Karena sesama muslim bersaudara.
61. Finally, semoga Alloh swt. senantiasa melindungi umatNya dan mengabulkan do'a umatNya yang teraniaya #SavePalestine #FreePalestine

Komentar

Postingan populer dari blog ini

n NOW